Pesantren Ramadhan 1431 H



Menyambut bulan suci Ramadhan 1431 H, SKB Balangan dengan Program Motivasi Warga Belajar melaksanakan kegiatan Pesantren Ramadhan bagi Warga Belajar Paket B dan Paket C pada 18 Agustus s.d. 20 Agustus 2010 lalu.
Kegiatan yang mengambil tema "Melalui Pesantren Ramadhan Hiasi Diri dengan Banyak Belajar menjadi Pribadi yang Mandiri dan Islami" ini berpusat di Aula SKB Balangan, dengan memanfaatkan beberapa ruang kelas sebagai barak penginapan santriwan/santriwati Pesantren Ramadhan.

Acara ini dibuka oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Balangan, Bapak Suwardi S.Sos, yang menyambut baik pelaksanaan kegiatan ini sebagai upaya mengisi kegiatan selama berpuasa dan pembinaan mental generasi muda penerus bangsa.
Dalam kegiatan yang berlangsung selama 3 hari 2 malam ini, SKB Balangan bermitra dengan sejumlah instansi dalam mendatangkan para pemateri, seperti Kementerian Agama Kabupaten Balangan, MUI Kabupaten Balangan, PKBM Sinar Arafah Jaro, serta Lembaga Mitana Kabupaten Tabalong. Sementara untuk peserta yang mengikuti kegiatan ini berjumlah 67 orang, yang terdiri dari 19 putri dan 48 putra. Materi yang diajarkan dalam acara ini selain ibadah pokok bulan Ramadhan seperti tarawih, tadarus, qiyamul lail, juga fiqih ibadah, ESQ, motivasi berprestasi, membentuk pribadi islami, dan sejumlah materi lain yang relevan, yang dengannya para peserta diharapkan dapat menjadi lebih baik dari sebelumnya. Selamat Berpuasa....... (nop).

1 komentar:

OBAT WASIR mengatakan...

Terimakasih gan infonya sangat bermanfaat
Maaf sekedar kasih info kini telah hadir obat tradisonal untuk wasir/ ambeien yang Insya Allah menyembuhkan tanpa efek samping